Suasana Akrab Mewarnai Bukber Alumni SMPN 3 Kotabumi Angkatan 91

Lampung Utara - K11.

Selama bulan puasa Ramadhan banyak orang dari berbagai lapisan masyarakat, dari yang tua maupun muda, mengadakan kegiatan buka puasa bersama atau yang akrab dengan istilah 'Bukber'.


Bahkan, bukber juga merupakan kegiatan yang ditunggu-tunggu selama bulan Ramadhan. Pasalnya, kegiatan ini sering dimanfaatkan untuk ajang silaturahmi dan mempererat hubungan bersama orang-orang terdekat.


Seperti yang dilaksanakan hari ini, para siswa SMP Negeri 3 Kotabumi Kabupaten Lampung Utara, angkatan tahun 1991 mengadakan Bukber di pondok tekwan Dea Ica Lampung Utara. Minggu (23/3/2025).



Siti Komariah, merupakan salah seorang peserta Bukber mengungkapkan bila kegiatan hari ini, merupakan momen yang sangat penting dan bersejarah. Sebab, selain ajang memperat tali silaturrahmi, juga merupakan Reuni, atau pertemuan kembali para alumnus putih biru 91.


"Alhamdulillah, kami dipertemukan kembali melalui bukber. Kegiatan ini selain untuk memperkuat rasa persaudaraan, juga sebagai ajang pertemuan kembali teman teman sekolah. Bahkan bisa berkumpul bersama seperti ini selama 34 tahun menjadi momen langka, karena kami sudah disibukkan dengan aktivitas masing-masing," ungkap wanita berhijab yang akrab disapa Kokom.


Kokom sekaligus Owner Griya Busana ini juga merasa bersyukur, bila saat ini ia bersama sahabat satu angkatan tidaklah muda lagi, namun dengan tetap menjaga tali silaturrahmi juga dapat memperpanjang umur.


"Mungkin tak banyak yang tau alasan buka puasa bersama dapat memperpanjang usia. Hal itu karena momen buka puasa dapat dijadikan untuk saling mendoakan, saling berbagi perasaan atau curhat sehingga meredakan ketegangan psikis," pungkasnya.


Ditempat yang sama, Amalta mantan pelajar SMPN 3 Kotabumi 91, yang saat ini menjabat Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Hujan Emas Kecamatan Abung Barat, menegaskan bila kegiatan ini bukan sekedar seremonial semata, namun terpenting menjalin tali silaturahmi merupakan ajaran Islam yang dianjurkan Allah SWT. 


"Semoga kita semua selalu dalam lindungan Tuhan yang maha esa, diberi umur yang berkah, dan diberi sehat, sehingga dapat bertemu kembali diacara Bukber yang akan datang," harapnya. (Red)

Posting Komentar

0 Komentar